Tangga Lagu Billboard kembali merilis daftar penyanyi yang masuk ke dalam World Digital Song Sales Chart minggu ini. Beberapa nama yang mungkin sudah tak asing lagi di telinga penggemar berasil mendapatkannya bahkan beberapa idol berhasil mempertahakan rangking mereka dalam beberapa minggu terakhir.

World Digital Song Sales Chart sendiri merupakan grafik rekor mingguan yang disusun oleh Nielsen SoundScan dan diterbitkan oleh majalah Billboard. Bagan ini sendiri didirikan pada 2010 dan menjadi salah satu dari 21 tangga lagu bergenre spesifik yang diluncurkan oleh Billboard di tahun yang sama dan menempati peringkat 25 singel digital terlaris dalam genre musik dunia.
Beberapa Artis Yang Berhasil Mendominasi Peringkat untuk World Digital Song Sales Chart
Rekaman “Somewhere Over the Rainbow” oleh penyanyi-penulis lagu dan musisi Hawaii yakni Israel Kamakawiwo?ole telah mendominasi peringkat untuk sebagian besar keberadaannya, dengan total 350 minggu di posisi teratas, muncul di semua 608 edisi mingguan tangga lagu pada terbitan tertanggal 4 September 2021,termasuk rentang 116 minggu di nomor satu dari awal grafik hingga April 2012.
Sementara itu, chart-topper terkenal lainnya yakni lagu “Gangnam Style” milik PSY berada di posisi kedua untuk sebagian besar minggu di nomor satu dengan total 50 minggu antara 2012 dan 2014, dan untuk total minggu di chart dengan 373.
Selama bertahun-tahun, banyak artis K-pop lainnya yang juga muncul di chart, dengan beberapa mencapai posisi teratas, seperti BTS yang mencapai rekor 31 single nomor satu, iikuti oleh girl grup BLACKPINK dengan tujuh single dengan berhasil mendapat posisi nomor satu di tangga lagu tersebut.

Daftar Idol Yang Masuk World Digital Song Sales Chart oleh Tangga Lagu Billboard September 2021
3. Kwon Eunbi – Door
5. Key SHINee ft. Taeyeon SNSD – Hate That…
6. Jungkook BTS – Euphoria
7. Jungkook BTS – My Time
8. Stray Kids – Thunderous
12. TXT – LO$ER=LO?ER
13. Jimin BTS – Filter
17. CL – SPICY
23. BLACKPINK – How You Like That
24. BTS ft. Desiigner – MIC Drop
25. BTS – Film Out
“The Chaos Chapter: FREEZE” milik TXT mempertahankan posisinya di No. 1 dalam minggu ke-14 di chart, memperpanjang rekornya sendiri sebagai album K-pop dengan charting terpanjang tahun 2021. Mereka juga tetap kuat di Billboard 200 minggu ini, menjadikan TXT sebagai artis K-pop ketiga dalam sejarah yang memiliki album yang menghabiskan 11 minggu di chart.
Sementara itu, BTS mendapatkan total tujuh album yang mengesankan di 15 besar minggu ini. “Map of the Soul: 7” tetap di No. 3, diikuti oleh “BE” di No. 5, “BTS, The Best” di No. 6, “Love Yourself: Answer” di No. 8, “Map of the Soul : Persona” di No. 11, “Love Yourself: Her” di No. 13, dan “Skool Luv Affair” di No. 14.
Album baru Stray Kids “NOEASY” berada di peringkat 7 di minggu kedua di chart, sementara itu “THE ALBUM” milik BLACKPINK berada di posisi 9 di minggu ke-48.